Akhir-akhir ini RWP Pusat sering kedatangan tamu dari berbagai kota yg datang dengan cerita yg hampir sama, yaitu ingin mandiri dengan ‘berbisnis online’. Rata-rata mereka masih menyandang status pekerja kantoran dan sudah menyatakan bosan jadi pegawai atau bosan jadi karyawan selama bertahun-tahun.
Selain karyawan, ada juga tamu yg berstatus punya usaha offline sebelumnya, ibu rumah tangga, dan orang-orang yg sudah mendekati waktu pensiun.
Ada tamu yg datang pada hari minggu, ada juga yg datang pada hari kerja. Ada yg datang dengan perjanjian terlebih dahulu, ada juga yg langsung datang tanpa perjanjian. Yang paling sering datang adalah status pekerja yg sudah bosan jadi pegawai selama 10 tahun atau lebih….!
Namun yg datang tanpa perjanjian biasanya tidak maksimal kami layani, karena datang pada saat kami sedang mengajar bimbel misalnya, atau datang pada saat kantor sedang libur alias tutup.
Rata-rata yg datang ke kantor menyatakan kebosanannya melakoni status karyawan selama belasan tahun atau puluhan tahun (bosan jadi pegawai atau bosan jadi karyawan). Ada juga yg jenuh menghadapi kondisi jalan raya yg sudah semakin macet terutama di kota-kota besar. Bahkan ada juga yg akan memasuki masa pensiun beberapa bulan lagi sehingga melirik bisnis online sebagai pengisi produktivitas setelah pensiun nanti.
Alasan Bosan jadi Pegawai atau Karyawan setidaknya dilatarbelakangi faktor berikut :
1. Sudah bekerja bertahun-tahun bahkan puluhan tahun, namun kondisi keuangan keluarga tidak meningkat dibandingkan kebutuhan hidup yg terus meningkat.
2. Rutinitas kantor yg membosankan karena melakoni pekerjaan yg itu-itu saja setiap hari tanpa peningkatan daya pikir dan daya juang. Slogan bosan jadi pegawai atau bosan jadi karyawan akan semakin nyata…!
3. Kondisi kemacetan di jalan raya yg semakin parah terutama di kota-kota besar. Waktu tempuh ke suatu tempat yg biasanya bisa 30 menit kini melebar hingga menjadi 2 jam s/d 3 jam perjalanan.
4. Ada kekhawatiran jika karyawan tsb punya banyak tanggungan anak, maka kualitas hidupnya tidak akan meningkat jika bertahan kerja di perusahaan yg tidak berpihak pada kesejahteraan karyawan. Jika kondisi ini berlanjut terus, maka wajar Sobat akan bosan jadi karyawan.
5. Gaji yg diperoleh tiap bulan tidak pernah bisa mencukupi kehidupan bulanan keluarga, akibatnya karyawan tsb terpaksa berhutang ke beberapa pihak sehingga mengganggu pikirannya.
6. Bagi pegawai wanita yg sudah punya anak, bekerja setiap hari dari pagi sampai sore atau malam hari dirasakan sangat menyita energi. Akibatnya waktu dan perhatian untuk anak sangat minim sehingga pendidikan karakter anak di rumah tidak sempat diperhatikan. Wajar jika wanita akan bosan jadi pegawai kantoran…!
7. Ada juga karyawan pria atau wanita yg rindu selalu ingin ketemu keluarganya karena selama ini bekerja di kota lain. Durasi ketemu dengan keluarga hanya sebulan sekali, sementara anak sudah semakin besar sehingga membutuhkan pendidikan agama dan watak terbaik utk masa depannya.
8. Ada lagi yg bekerja sebagai karyawan di negara lain dengan durasi pulang ke Indonesia hanya 3 bulan s/d 6 bulan sekali. Kondisi kerinduan ingin bersama keluarga semakin memuncak karena pekerjaan tsb dilakoni sudah hampir 10 tahun atau bahkan lebih dari itu. Persiapan pensiun dini pun dicari-cari caranya, salah satunya belajar bisnis online di RWP dari sekarang. Kondisi bosan jadi pegawai atau bosan jadi karyawan di luar negeri semakin didukung dg kemudahan akses info peluang bisnis di internet.
——————–
Bosan Jadi Pegawai atau Bosan Jadi Karyawan? Jadi Pengusaha Online, Solusi Termurah & Tercepat.
Jika Sobat mengalami rasa bosan jadi pegawai atau bosan jadi karyawan, mungkin itu pertanda Sobat harus naik kelas. Ya, NAIK KELAS….! Sobat sudah tidak cocok dan tidak menikmati posisi tsb, tapi memaksakan diri untuk menjalankannya. Sobat sudah masuk kategori sindrom bosan jadi pegawai atau bosan jadi karyawan kantor.
Sesuatu yg dipaksakan pasti sangat membosankan. Waktu sehari bekerja terasa begitu lama. Kadang Sobat sering melihat pergerakan jarum jam seolah bergerak lama sekali. Rasanya ingin cepat-cepat pulang dari kantor tapi jam pulang belum juga tiba.
Beda jika Sobat menikmati suasana kerjanya. Waktu terasa begitu cepat berlalu. Sering terjadi kerja dari pagi sampai sore tidak dirasa. Apalagi jika Sobat sudah menikmati kerja di online (bisnis online). Duduk di depan komputer dari pagi sampai malam hari rasanya begitu cepat waktu berlalu. Ada saja ide-ide bisnis yg muncul setelah membaca sesuatu di blog atau di media sosial. Hidup terasa bergairah karena setiap hari ada tantangan baru.
Istilah bosan jadi pegawai atau bosan jadi karyawan akan hilang jika Sobat bekerja di online, baik menjalankan bisnis online mandiri, maupun masih membantu bisnis online orang lain.
Nah, bagi Sobat yg sudah jenuh alias bosan jadi karyawan, dapat Saya pastikan bahwa Sobat sudah tidak punya tantangan menarik lagi di tempat kerjanya. Tidak ada sesuatu yg bisa Sobat harapkan sebagai pegangan masa depan karena semuanya ditentukan oleh perusahaan (yg mungkin saja tidak berpihak pada kesejahteraan karyawan).
Atau alasan lain yg mungkin menggelayut di benak Sobat jika bosan jadi pegawai adalah kondisi macet yg semakin parah di jalan raya. Waktu tempuh yg normalnya bisa dicapai dalam 30-45 menit, sekarang perlu waktu sekitar 2-3 jam untuk sampai di tempat kerja. Jika tiap berangkat kerja dan pulang kerja kondisi tsb Sobat alami, lalu dikalikan waktu kerja seminggu, maka dapat dibayangkan betapa lelahnya fisik Sobat setiap hari. Sampai di rumah diri ini hanya sempat mandi, makan, shalat, lalu tidur. Besok subuh harus bangun lagi untuk menghadapi hari kerja seperti kemarin yg penuh dengan kemacetan di jalanan.
Bagi seorang pebisnis online, waktu 4 jam per hari adalah waktu potensial untuk mempersiapkan bisnis agar berpenghasilan puluhan juta sampai ratusan juta per bulan. Coba Sobat hitung ; jika sehari waktu terbuang di perjalanan pergi-pulang sebanyak 4 jam (2 jam di jalan saat berangkat, dan 2 jam di jalan saat pulang), maka dalam 6 hari sebenarnya Sobat sudah membuang waktu produktif 24 jam. Wajar jika Sobat bosan jadi pegawai atau bosan jadi karyawan karena bertahun-tahun waktu terbuang di jalan tanpa produktifitas yg berarti.
Kalau mau berpikir produktif, maka waktu 24 jam seminggu sebenarnya bisa dijadikan ‘MODAL’ belajar bisnis online sampai suatu ketika siap untuk pensiun dini, dengan catatan jika sudah menghasilkan minimal setara gaji Sobat saat ini. Ini yg Saya lakukan dulu saat mempersiapkan pensiun dini selama 1 tahun sejak awal belajar bisnis online. Belajar setiap hari sepulang kerja sekitar 4 jam lebih di warnet. Ya, di WARNET.
Perasaan bosan jadi pegawai atau bosan jadi karyawan begitu kuat saat itu. Inginnya cepat-cepat resign, namun akal sehat Saya masih bermain dg memperhitungkan pendapatan online agar dapur di rumah bisa tetap ngebul….Alhasil, perlu waktu 1 tahun bagi Saya mempersiapkan masa pensiun dini karena sudah bosan jadi pegawai….!
Saya tidak punya komputer/laptop waktu itu, hanya mengandalkan biaya warnet sekitar Rp. 6.000,-/jam. Kalo dikalikan 4 jam online plus makanan ringan dan minum, maka habis juga sekitar Rp. 30.000,- per mlm untuk online di warnet. Biaya yg cukup mahal bagi seorang karyawan yg waktu itu bergaji tidak jauh dari Rp. 1 Juta per bulan (sekarang penghasilan Rp. 1 Juta di internet bisa dicapai dalam waktu kurang dari sehari rata-rata. Subhanallah…Allah Maha menggenggam rezeki, ikhtiar dan tawakal adalah modal kita untuk berubah).
Saya mulai serius belajar bisnis online pada Desember 2007, dan pensiun dini dari status karyawan pada Desember 2008. Cerita perjalanan Saya pensiun dini bisa Sobat cek pada Blog pribadiku : Aku Resign Dari Kantor demi Visi Besar Bisnis Online>>>
Setelah menekuni Bisnis Online 7 tahun terakhir, merintis Bisnis Offline selama 5 tahun, lalu sempat merasakan status karyawan selama 6 tahun, Saya merangkum ternyata Bisnis Online punya banyak keunggulan-keunggulan super…! Jika Sobat sudah bosan jadi pegawai atau bosan jadi karyawan, maka pelajari keunggulan-keunggulan bisnis online agar hati Sobat semakin mantaps…!
Berikut beberapa keunggulan Bisnis Online dibanding Bisnis Offline atau dibanding Status Karyawan :
1. Bisnis Online bisa dimulai dengan sambilan sebagai karyawan, asalkan dikerjakan di luar jam kantor agar berkah (waktu yg fleksibel). Perasaan bosan jadi karyawan pun akan hilang sejenak ketika Sobat mulai belajar bisnis online.
2. Bagi pemilik bisnis offline, belajar bisnis online bisa mengurangi biaya promosi dan meningkatkan omset penjualan. Biasanya pengusaha perlu meningkatkan anggaran iklan untuk meningkatkan omset. Namun di bisnis online hal itu tidak mesti berlaku. Justru omset bisa meningkat dengan biaya iklan yg sama, atau tanpa biaya iklan sama sekali. Hal ini bisa terjadi dengan memanfaatklan ilmu SEO Google, Social Media Marketing, dan Teknik List Building untuk meledakkan omset jangka panjang (hemat biaya).
3. Modal bisnis online sangatlah minim jika dibandingkan modal untuk berbisnis offline. Dengan biaya domain+hosting sekitar Rp. 250.000,- per tahun, maka Sobat sudah bisa membuat website toko online dengan sistem reseller/dropship. Sisanya tinggal belajar sendiri ilmu cara mendatangkan pembeli (hemat biaya). Ini Solusi termurah jika Sobat sudah bosan jadi pegawai atau bosan jadi karyawan kantor…!
4. Jika Sobat dalam kondisi sangat cekak, tidak punya modal Rp. 250.000,- untuk membuat website, maka ada pilihan gratis dengan memanfaatkan blogspot. Tinggal kerajinan sobat untuk belajar ilmu-ilmu internet marketing dari sumber-sumber gratis dengan mencarinya di situs mbah google (gratis biaya). Ini solusi lebih murah lagi (gratis) jika Sobat sudah bosan jadi pegawai…!
5. Jika Sobat tidak punya laptop/komputer dan modem untuk internetan, maka bisa memakai ‘tempat darurat’ di warnet untuk memulai belajar bisnis online. Belajar dan praktek bisa dari sana dalam kondisi program yg terbatas (karena ini komputer warnet, maka mungkin ada beberapa program aplikasi yg tidak tersedia untuk menunjang kelengkapan bisnis online).
Namun intinya Sobat jangan jadi ‘orang cengeng’, mengeluh dengan berbagai alasan kelemahan sehingga tidak mau memulai belajar dari kondisi yg ada. Mulailah dari sekarang apapun kondisi Sobat. Rezeki Tuhan dibagikan kepada orang-orang yg tidak suka mengeluh, suka kerja keras, tidak pasrah pada nasib, dan kreatif mencari jalan keluar (manfaatkan fasilitas yg minim). Kalo sudah bosan jadi karyawan, harus mau berjuang di online.
6. Tenaga yg Sobat keluarkan di bisnis online sangatlah hemat, tidak perlu ‘banting tulang’ seperti merintis bisnis offline yg perlu standby pada jam kerja. Di bisnis online, ketika badan merasa capek, Sobat bisa atur istirahat sendiri. Ketika ngantuk silahkan tidur sendiri. Jika blog atau website Sobat sudah online se-Nusantara, maka boleh jadi order masuk ketika Sobat masih di atas kasur. It’s really amazing bro…!
7. Masih banyak lagi keuntungan menjadi pebisnis online yg sangat fantastis jika disebutkan satu per satu. Silahkan Sobat RWP yg sudah berhasil di bisnis online bisa menyebutkan keuntungan yg sudah dirasakan pada form komentar di bawah….! Istilah bosan jadi pegawai atau bosan jadi karyawan akan enyah dengan sendirinya jika Sobat sudah merasakan penghasilan dari internet.
Ayo bandingkan keuntungan berbisnis online jika Sobat sudah bosan jadi Pegawai…!
Saya menunggu komentar Sobat pada form komentar di bawah……
——————————–
Sukses untuk Sobat yg sudah bosan jadi pegawai atau karyawan,
Davit Putra, RWP
===================
Kelas Privat Omset 10 Juta sampai 1 Milyar/bln>>Pembayaran Bisa Cicil