Kata Mutiara Bisnis Online 4 : Jangan Asal Murah

Kata Mutiara Bisnis Online 4 : Jangan Asal Murah

Jangan Asal Murah dalam Memilih Hosting.

hosting murah berkualitas
Pilihlah Hosting yg murah, berkualitas servernya, dan bagus layanan After Salesnya. Jangan hanya jadikan harga murah sebagai pertimbangan utama. Karena ini menyangkut hidup Bisnis kita utk jangka panjang…!

Pengalaman yg panjang akan menghasilkan kualitas.

Jika Sobat ingin aman websitenya & bagus SEO nya di Google, pilihlah Perusahaan Hosting yg berkualitas after salesnya & tangguh servernya.

Loh, apakah server hosting juga berpengaruh thd SEO situs kita?

Iya, itulah pengalaman yg Kami rasakan.

Server hosting yg lemot atau sering down di pusatnya, akan berdampak buruk terhadap faktor kecepatan loading situs (Page Speed Google). Ujung-ujungnya akan berpengaruh pada peningkatan faktor pentalan pengunjung (Bouncing) yg bisa naik sampai di atas 70%.

Jika Sobat pernah mengikuti Bimbel Bisnis Online di RWP selama 3 tahun terakhir, maka akan merasakan kualitas server hosting yg Kami rekomendasikan.

Bukan hanya kualitas servernya, tapi juga pelayanan After Salesnya yg sangat memuaskan. Semua pertanyaan atau gangguan yg ada di situs kita bisa dibantu Tim Supportnya dg baik & cepat.

Hal ini Kami ketahui dari laporan banyak murid yg merasa puas dg layanan Perusahaan Hosting yg Kami rekomendasikan.

Beda dg Perusahaan Hosting sebelum-sebelumnya. Kami sudah beberapa kali menyewa hosting di Perusahaan yg berbeda. Rata-rata pelayanan after salesnya kurang memuaskan. Tim supportnya tidak cepat memberikan solusi jika situs kita ada masalah.

Pernahkah Sobat mendapatkan jawaban seperti ini ketika situsnya ada masalah :

“Kami cek dari sini server kami tidak ada gangguan Pak. Mungkin website Bapak ada file virus yg mengganggu. Coba Bapak bersihkan dulu file virusnya..!”

Jreeng….!

Sebagai Pemula, apakah Anda tahu bagaimana membersihkan file virus di websitenya??

Ha..ha…ha….Pasti Anda bingung kan?

Sama. Kami juga bingung waktu itu. Jawaban-jawaban yg tidak langsung menyelesaikan masalah akan membuat Anda lelah bertanya ke Tim Support Hosting tsb.

Inilah yg akan mengganggu Bisnis Online Anda ke depan.

Anda butuh komunikasi yg lancar dg Tim Support & Tim Billing Hosting. Jika tidak lancar & lambat penyelesaian masalahnya, lebih baik Anda tinggalkan Perusahaan Hosting tsb.

Pindahkan website Anda ke Perusahaan Hosting yg lebih berkualitas layanannya.

Jangan pilih asal murah. Pilihlah yg murah-standar, berkualitas servernya, dan bagus layanan after salesnya….!

Biaya sewa hosting standar gak sampai Rp. 1 Juta/tahun, hanya beberapa Ratus Ribu Rupiah per tahun.

Jangan korbankan kemajuan Bisnis Anda karena bergantung pada Perusahaan Hosting murah namun tidak berkualitas layanannya….!

 

Sukses untuk Sobat yg mau berusaha…!

Note :

Makasih buat Sobat yg sudah mau Share Artikel ini dg klik link Medsos di bawah…!

Thanks Sobatku yg baik.

 

 

8 Comments

  1. saya dapat pesan dari pihak hosting yang katanya kuota nya udah lebih dari 80%.padahal saya kan blum banyak posting belinya juga baru sebulan lebih,pas saya cek rankingnya kok jadi ga masuk 100 besar,apa pengaruh itu web saya jadi anjlok.

  2. Saya sudah mengalaminya Pak. Waktu dulu pertama bikin web, pilih hostingnya asal murah saja karena belum ngerti. Pas artikel sudah banyak, tiba2 server rusak dan artikelnya ilang sebagian besar dan nggak bisa balik lagi. Rasanya nyesek banget. Sekarang sudah pindah server sesuai recomendasi RWP. Udah tenang walau mesti ngulang nulis artikel.

    1. Subhanalloh bu..kejadian ya sama Bu Inti ternyata. Kami mengingatkan karena pernah mengalami juga kecewa, murid2 juga pernah mengalaminya. Semoga semakin banyak orang paham bahwa jangan asal murah kalo mau berbisnis online. Ujung-ujungnya bisa menyesal belakangan…

Comments are closed.